Resep Membuat Kalio daging sapi

Kalio daging ini separo perjalanan menuju rendang 😂 sengaja ga dijadiin rendang krn emang lbh suka yg msh basah begini😊
Bumbu rempahnya saya beli bumbu rendang yg udh jadi berbentuk bubuk kering gitu beli di toko bumbu orang padang 😁

Yuk cuss resepnya😊

Resep Kalio daging sapi
Bahan
1kg daging sapi
3 butir kelapa parut yg tua, kulit arinya ga ush di buang ( dijadikan 1,5 liter santan)

Bumbu halus
100gr cabe merah keriting
30butir bawang merah
15butir bawang putih
4cm jahe
4cm lengkuas muda
1/2 pala

Bumbu yang dicemplung
3 batang sere geprek
5 lbr daun salam
3 lbr daun kunyit
10 lbr daun jeruk

1sdm bumbu rendang bubuk (optional) 

 
Cara membuat Kalio daging sapi
Dalam wajan masukkan bumbu halus,bumbu yg di cemplung dan daging masak sebentar kira2 5 menit setelah itu baru tuang santan

Masak dg api sedang/kecil sampai keluar minyak santannya dan santan mengental..sesekali di aduk agar tdk lengket
Tambahkan garam secukupnya aduk terus sampai menjadi kalio. Angkat dan sajikan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Membuat Kalio daging sapi"

Posting Komentar