Resep Membuat Cake Roll Pandan Pisang Coklat

Resep Cake Roll Pandan Pisang Coklat :
Tepung terigu 50 grm
Telur ayam 3 butir
Pasta pandan 1 sdt (warna hijau)
Emuslifier/Sp ½ sdt
Gula pasir 60 grm
Margarin 25 grm, lelehkan dulu
Pisang raja 8 buah, (pilih yang sudah tua )
Butter Cream untuk olesan
Dark chocolate 100 grm, lelehkan dahulu


Cara membuat Cake Roll Pandan Pisang Coklat :
1. kocok dahulu menggunakan mixer bahan seperti telur, gula pasir, dan SP, kocok sampai mengembang
2. Tambahkan ke dalam adonan tepung terigu lalu aduk perlahan
3. Selanjutnya tambahkan pasta pandan aduk rata.
4. Tambahkan margarin yang sudah dilelehkan dan aduk sampai tercampur rata
5. Bila adonan sudah jadi, adonan dibagi 2 karna nantinya akan dikukus 2x atau jadi 2 loyang. tinggal tuangkan ke dalam loyang persegi berukuran 22 cm, namun sebelumnya olesi dulu loyang dengan margarin dan alasi kertas
6. Kukuslah adonan menggunakan api sedang, kurang lebih selama 15 menit, lalu angkat dan biarkan dingin dahulu
7. Sekarang potong kuenya menjadi 2 bagian, Kemudian olesi permukaanya dengan butter Cream dan letakan pisang di atasnya, lalu gulung bolu, dan padatkanTerakhir, potong lah bolu menjadi 4 kemudian tiap ujung kiri dan kanan nya di celupkan ke dalam dark hocolate yang sudah di lelehkan, lalu bekukanSekarang banana roll siap disajikan dalam piring saji.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Membuat Cake Roll Pandan Pisang Coklat"

Posting Komentar