Resep Lengkap Muffin Lemon



Resep Muffin Lemon

By : susie agung
 


Bahan Muffin Lemon :
250 gram terigu serbaguna (misal segitiga biru)
200 ml susu cair plain (saya pakai susu ultra)
1 butir telur ukuran besar
150 gram gula pasir
1 sdm kulit lemon, parut
2 sdt sirup sunquick rasa lemon (blh ganti air perasan lemon)
100 gram margarin (cairkan)
1/2 sdt garam
50 gram keju cheddar (parut)
2 sdt baking powder


Taburan Muffin Lemon :
Secukupnya keju cheddar parut
Secukupnya chocochip

Cara membuat Muffin Lemon :
1. Set oven suhu 180°C.Campur tepung terigu dg baking powder,ayak & sisihkan.
2. Kocok lepas telur(tak perlu sampai berbusa),tambahkan gula,kocok agar gula larut,masukkan kulit lemon,sirup sunquick,garam,margarin cair & susu cair,aduk rata.
3. Campurkan tepung terigu ke adonan basah secara bertahap,aduk asal rata,tambahkan keju cheddar parut,aduk sebentar saja jgn over mix krn bs menyebabkan muffin bantat.
4. Tuang adonan ke dalam cetakan muffin yg sdh dialasi papper cup sampai 3/4 tinggi cup (jgn sampai penuh krn muffin akan mengembang),taburi keju cheddar parut,chocochip,almond slice dll sesuai selera,panggang kurleb 30 menit atau sampai matang (tergantung oven masing2),angkat dari oven,keluarkan dari cetakan & muffin lemon siap dinikmati (saya lbh suka muffin waktu msh hangat).

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Lengkap Muffin Lemon"

Posting Komentar