Resep Dan cara Membuat Kaastengels (Tanpa Telur)

Resep Kaastengels (Tanpa Telur) :
300 gram mentega (butter + margarine : sy pakai butter A + margarine B 1:1)
350 gram terigu protein sedang
50 gram maizena
2 sdm susu bubuk
100 gram keju edam parut (sy pakai cheedar parut)
100 gram keju parmesan parut
.
Olesan:
Kuning telur, kocok lepas
.
Taburan:
Keju cheddar parut
.

 
Cara membuat Kaastengels (Tanpa Telur) :
1. Campur dan ayak terigu, maizena dan susu bubuk. Sisihkan.
2. Kocok mentega sebentar saja hingga lunak ( tdk perlu sampe putih). Masukkan keju aduk rata.
3. Masukkan campuran terigu, aduk sampai rata dan adonan sudah bisa dibentuk.
4. Gilas tipis adonan (sekitar 1 cm), lalu cetak sesuai selera
5. Tata dalam loyang, oles dengan kuning telur dan taburi keju cheddar parut.
6. Panggang dalam oven 125'C (sy pakai otrik api atas bawah) sd matang kecoklatan. Angkat dan dinginkan. .

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Dan cara Membuat Kaastengels (Tanpa Telur)"

Posting Komentar