Resep Cara Membuat Nasi Capcay

Udah lunch beluum ? Ini aku baru mau makan siang... Porsinya segituuu??? 😨😨😨. Enggak lah.... Gak salah lagi... 😁😁😁😁. Gak diiiiing..... Itu banyak buangeeet... 🙄🙄. Dari kemaren bersliweran capcay, jadi pengen bikin capcay juga 😄. Ini isinya terserah aja ya, mau pake apa yg di suka. .
.
Resep Nasi Capcay
Bahan nasi :
1piring nasi putih
2siung bawang putih, cincang
2butir telur
Garam, merica secukupnya.
..
.
Bahan Capcay:
1ikat pokcoy
1bh wortel, kupas, potong potong
5bh jagung muda, potong serong
1bh jamur kuping, iris tipis
10btr bakso ikan kecil
3bh bakso salmon, iris
1bh lumpia ikan, potong potong
100gr udang kupas, bersihkan
3siung bawang putih, cincang
1/2bh bawang bombay, iris tipis
3sdm saus tiram
1sdt kecap asin
1sdt saus inggris
1/2sdt merica
1/2sdt gula
Sedikit air
1/2sdt tepung maizena larutkan dengan sedikit air. 

 

 
Cara membuat Nasi Capcay :
Nasi: panaskan sedikit minyak goreng, tumis bawang putih hingga harum, masukkan telor yg sudah di bumbui garam, merica dan di kocok rata, bikin orak arik, masukkan nasi, beri garam dan merica, aduk rata, cicipi dan koreksi rasanya, jik sudah pas, angkat dan taruh dalam piring saji. .
.
Capcay: tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum, masukkan udang, aduk hingga berubah warna, masukkan bakso ikan, bakso salmon, lumpia ikan, aduk aduk, lalu masukkan wortel dan jagung muda, beri kecap asin, saus tiram, saus inggris, aduk rata, beri sedikit air, bumbui dengan garam, merica dan gula, masak hingga setengah matang. Lalu masukkan jamur kuping dan pokcoy, aduk rata, cicipi dan koreksi rasanya, beri larutan maizena, aduk rata, masak hingga semua matang, angkat, siram di atas nasi di piring saji. Sajikan. 😋😋a

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Nasi Capcay "

Posting Komentar