RESEP CARA MEMBUAT AYAM RICA RICA



Ayam rica rica adalah makanan khas dari Manado, ada banyak versi resep yang beredar, dan ini adalah bumbu ayam rica rica ala saya, seandainya ada bumbu yg melenceng dari pakemnya mohon dimaafkan, karena lidah saya lidah Jawa, jadi bumbunya menyesuaikan selera saya, tapi percayalah, rasanya enak, pedes, gurih dan wangi rempahnya benar2 lazizzzz 👌🤤.
Ini fotonya jg aspret aja, waktu moto beneran sdh gak sabar pgn cepet makan 😅. .

RESEP AYAM RICA RICA

Bahan AYAM RICA RICA :
1 ekor ayam kampung (potong sesuai selera)
2 ikat kemangi (petiki daunnya)
5 lembar daun jeruk purut (iris halus)
2 tangkai daun bawang (potong kasar)
1 lembar daun pandan (potong kasar)
2 batang serai (memarkan)
1 buah jeruk nipis (ambil airnya)
Secukupnya garam,gula & minyak goreng


Bumbu ulek kasar :
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
8 buah cabe merah keriting
10 buah cabe rawit (bs ditmh/dikrg sesuai selera)
1 ruas jahe
1 cm kunyit

Cara membuat AYAM RICA RICA :
1. Cuci bersih ayam, lumuri air jeruk nipis,diamkan 10 menit, cuci kembali sampai bersih, sisihkan.
2. Tumis bumbu yg sdh diulek kasar sampai wangi, masukkan daun jeruk, serai & pandan, aduk rata, masukkan ayam, bumbui garam & gula, aduk2 sampai berubah warna, tuangi air kurleb 1-2 gelas, tutup, aduk sesekali supaya bumbu terserap rata.
3. Menjelang ayam matang masukkan daun bawang & daun kemangi, aduk cepat, tes rasa, bila sudah pas matikan api, sajikan .

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT AYAM RICA RICA"

Posting Komentar