RESEP MEMBUAT SAUS TOMAT HOMEMADE

Assalamu'alaikum ๐Ÿ˜Š
Semangat Senin semuaaaa ๐Ÿ˜Š
Salam dari saus tomat homemade yaa.. saya gunakan untuk topping pitsaaa ๐Ÿ˜†๐Ÿ˜† hehehe

RESEP SAUS TOMAT HOMEMADE
Source : monicsimplykitchen.com dengan sedikit modifikasi

Bahan
๐Ÿ”ธ500 gram tomat
๐Ÿ”ธ6 siung bawang putih
๐Ÿ”ธ1,5 sdm gula pasir
๐Ÿ”ธ3/4 sdt garam
๐Ÿ”ธ1,5 buah jeruk nipis


Cara Membuat SAUS TOMAT HOMEMADE
๐Ÿ”ธCuci bersih tomat. Kerat bagian ujung bawah tomat, buat keratan tanda silang (untuk memudahkan mengupas kulit tomat setelah direbus).
๐Ÿ”ธDidihkan air. Rebus tomat dan biarkan sampai kulitnya tampak mengelupas. Angkat dan masukkan dalam air es. Biarkan beberapa saat himgga dingin dan kupas kulitnya.
๐Ÿ”ธHaluskan tomat bersama bawang putih (saya biatkan agak bergerindil, tidak terlalu halus).
๐Ÿ”ธMasak tomat halus hingga mendidih. Tambahkan gula dan garam. Masak lagi hingga meletup-letup. Tambahkan air jeruk nipis dan masak hingga saus mengental. Koreksi rasa.
๐Ÿ”ธDinginkan dan simpan dalam wadah bersih kedap udara. Masukkan dalam kulkas.

Note : dari awal membuat sampai 3 mingguan masih tahan. Saya simpan dalam toples kaca kedap udara di dalam chiller kulkas. Untuk minggu keempat belum tau hasilnya, karena sudah habis ๐Ÿ˜Š

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP MEMBUAT SAUS TOMAT HOMEMADE"

Posting Komentar