Capcay. Menu yg hampir selalu dimasak kalo kondisi kulkas sedang sekarat, yg artinya sayuran tinggal satu dua 😂😂 . Resep Capcay . Bahan: Sayuran suka2. Yg di foto ini pake wortel, jagung muda (putren), sawi hijau, sawi putih, dan kembang kol Kekian ala2, resep di foto sebelah Bawang putih cincang Cabe merah iris Saus tiram, saus tomat, kecap asin, minyak wijen Gula pasir & kaldu bubuk sesuai selera Tepung maizena yg dilarutkan dgn sedikit air utk mengentalkan Air secukupnya Minyak/margarin utk menumis
Cara Membuat Capcay : 1. Cuci bersih sayuran, potong2 sesuai selera 2.
Panaskan minyak/margarin, tumis bawang putih & cabe merah sampai
wangii. Masukkan sayuran dimulai dari yg keras & lebih lama
matangnya. Tambahkan kekian ala2 yg udah dipotong2. 3.
Beri saus tiram, saus tomat, kecap asin & minyak wijen. Masukkan
juga gula pasir dan/atau kaldu bubuk. Tes rasa. Ga pake garam soalnya
saus tiram & kecap asinnya udah uasin. Beri air secukupnya. 4. Menjelang diangkat, masukkan larutan maizena. Aduk rata sampai agak mengental. Sajikeun.
0 Response to "Resep Dan cara Membuat Capcay"
Posting Komentar