Resep Sate telur puyuh

ini kesukaan anak saya, tapi berhubung susah cari telur puyuh jadi jarang saya membelinya. Kebetulan 2 minggu yang lalu saya belanja ke kota Orange,NSW dan ketemu telur puyuh ini. Lumayan mahal dibandingkan telur ayam, jika telur ayam 12 biji dengan berat 700 gram hanya $3, si telur puyuh 12 biji dengan berat 130 gram seharga $5 .
Resep Sate Telur Puyuh

Bahan2:
24 biji telur puyuh, rebus, kupas
3 gelas air (kurang lebih 500ml)
50 gram gula jawa
Garam secukupnya
4 sdm kecap manis
1 cm lengkuas
3 lembar daun salam
1 sdt ketumbar bubuk
Secukupnya tusuk sate.

Bumbu iris:
4 siung bawang merah
3 siung bawang putih


Cara membuat Sate telur puyuh :
Siapkan panci beri air masukkan telur yang sudah direbus, tambahkan semua bumbu dan bahan. Rebus sampai air menyusut dan warna telur kecoklatan.
Angkat, tusuk2 ditusuk sate. Sajikan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Sate telur puyuh"

Posting Komentar