Resep Cara Membuat Capcay

Kemarin, waktu anter anak sekolah, saya ketemu teman saya. Dia suka banget sama capcay, sampai dirumah saya kepikiran bikin capcay buat dia. capcay ini ala saya ya, tanpa kasih larutan tepung maizena. Jadi kuahnya tidak kental, lebih seger menurut saya. Karena bikinnya mendadak, sayuran yang saya pakai menyesuaikan isi kulkas.

Resep Capcay
Bahan2:
1 buah wortel, kupas potong serong
5 buah bakso sapi, potong2
1/2 buah dada ayam rebus, potong2
5 lonjor buncis, potong2
1 batang celery, potong2
2 lembar kol/kubis, potong2
1 batang daun bawang, potong2
1 sdm soas tiram
Air secukupnya
Gula garam secukupnya
1 sdm minyak goreng, untuk menumis

Bumbu:
5 buah bawang putih, memarkan, cincang halus.
1 sdt merica


Cara membuat Capcay  :
Tumis bawang putih sampai harum, tambahkan ayam dan bakso, tumis sebentar. Lalu masukkan sayuran beri air secukupnya, tambahkan gula, garam, merica dan soas tiram. Aduk2 sampai sayuran layu. Cicipi rasa. Angkat. Sajikan

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Capcay "

Posting Komentar