Resep Cara Membuat Banana chocolate chip cake

Penasaran sama banana cake ini soalnya pake youghort ...ternyata enak, lembut wangiii...😍😌😋Penasaran juga, bikin yuuuk •••••••••••••••••••••••••••••••••••••••• 🍌

 

Resep Banana chocolate chip cake :

2-3 buah pisang matang ukuran sedang (aku pakai ambon)
70 gr palm sugar
125 gr youghort ( aku pakai chimory plain)
50 gr butter, lelehkan (aku pakai canola oil)
2 butir telur
1 sdt kayu manis bubuk
280 gr tepung terigu serba guna
1 sdt baking powder
1/2 sdt baking soda
1/4 sdt garam
1/2 sdt vanilie
80 gr chocolate chips

Taburan : palm sugar (optional) ••••••• 🍌Cara membuat :

 

 
Cara membuat Banana chocolate chip cake
Haluskan pisang dalam wadah, tambahkan gula palm dan youghort aduk rata menggunakan wisk, tambahkan butter, telur, dan bubuk kayu manis, aduk rata kembali.
Campur tepung terigu, baking
powder, baking soda, vanilie dan garam, masukkan ke dalam adonan pisang tadi, sambil diaduk rata. Tambahkan chocochip, aduk dengan rata, hingga semua tercampur rata.
Siapkan loyang semir margarine.
Set oven 180 dercel.
Tuang adonan ke dalam loyang, panggang selama 35-45 menit api atas bawah (tergantung oven masing2).•••••••••••••• Resep by janies kitchen.com dengan modifikasi.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Banana chocolate chip cake"

Posting Komentar