RESEP CARA MEMBUAT SEMPRIT DAHLIA



RESEP SEMPRIT DAHLIA

By : susie agung
 


Bahan SEMPRIT DAHLIA :
300 gram margarin (me: blueband)
75 gram mentega/butter (me: wisjman)
3 kuning telur
500 gram terigu (me: segitiga biru)
250 gram gula halus
1 sdm susu bubuk
1 sdm maizena
Secukupnya selai strawberry/chocochip untuk hiasan


Cara membuat SEMPRIT DAHLIA :
1. Mixer gula halus & kuning telur sampai lembut & pucat, tambahkan margarin & butter, mixer lg sampai tercampur rata, matikan mixer.
2. Ayak campuran terigu, maizena & susu bubuk diatas adonan, aduk perlahan dg spatula sampai rata, masukkan piping bag.
3. Gunting ujung piping bag, pasang spuit, semprotkan adonan keatas loyang yg sdh dialasi kertas roti, beri hiasan selai/chocochip ditengahnya, masukkan dlm oven yg sdh dipanaskan terlebih dahulu, panggang dg suhu 160 darcel selama 30 menit atau sampai matang tergantung oven masing2, angkat, dinginkan, simpan dlm wadah kedap udara.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "RESEP CARA MEMBUAT SEMPRIT DAHLIA"

Posting Komentar