Resep Cara Membuat Marshmallow Cornflake Bars snack



Marshmallow Cornflake Bars snack yang bikin si kecil ketagihan , no oven no mixer bikinnya gampang kita yang dewasa juga pasti ikut ketagihan
Marshmallow Cornflake Bars
Sumber resep : Dari YouTube
By : putri rara

Bahan Marshmallow Cornflake Bars snack :
150 gr Marshmallow
100 gr cornflake manis remukkan kasar
1 sdm margarin
100 gr milk cooking Chocolate lelehkan ( saya pakai rasa strawberry )


Cara membuat Marshmallow Cornflake Bars snack :
- Lelehkan marshmallow bersama margarin di panci kecil / teflon dengan api kecil ,aduk aduk hingga meleleh rata .
-matikan api masukkan cornflake aduk aduk hingga tercampur rata ,
- Ambil sedikit cetak menurut selera taruh di atas kertas roti .
- setelah selesai semuanya di cetak ,lelehkan chocolate .
-celupkan satu persatu cornflake yang sudah di cetak sisihkan .
marshmallow Cornflake siap di nikmati .

Nb : Tidak pakai celupan Chocolate juga rasanya tetap sipp bunda , karena marshmallow kan rasanya sudah manis

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Marshmallow Cornflake Bars snack"

Posting Komentar