Resep Cara Membuat Vanilla Klappertaart

(Unbaked)
Resep Vanilla Klappertaart :
50 gr tepung terigu + kurleb 50 ml air
500 ml susu cair
1/2 kaleng susu kental manis
1/2 sdt vanilla bubuk
75 gr butter-margarin
100 gr gula pasir
3 butir kuning telur
1bh kelapa muda, ambil daging buahnya aja
 

 
Cara Membuat Vanilla Klappertaart :
1. Siapkan panci kecil. Campur tepung terigu dgn air, masukkan ke dlm panci dgn cara disaring. Tambahkan kuning telur sambil tetap disaring. Aduk rata pake whisk.
2. Masukkan secara berurutan, susu cair, susu kental manis separuh bagian sedikit demi sedikit, butter-margarin dan gula. Masak di atas api sedang sambil diaduk pelan2 selama sekitar 20 menit sampe adonan mengental.
3. Masukkan kelapa muda, aduk rata. Setelah agak mengental, tuangkan lagi sisa susu kental manis dan vanilla bubuk, aduk hingga rata. Angkat, dinginkan.
4. Setelah dingin, siap untuk dituang ke cup kecil. Beri topping sesuai selera (aku pake almond sangrai, kismis & kayu manis bubuk). Masukkan ke dalam lemari es.
.
Selamat mencobaa..

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Cara Membuat Vanilla Klappertaart"

Posting Komentar